Minggu, 11 Oktober 2015

Perbedaan antara Bimbel dengan Les Privat

Banyak masyarakat Indonesia yang tidak mengetahui perbedaan antara bimbel (bimbingan belajar) dengan les privat. Padahal dari nama saja sudah beda, hanya mempunyai persamaan untuk membimbing siswa menjadi lebih mengerti dalam pelajaran dan mendongkrak nilai.
Dari laman Yahoo! Answer[1], ada seseorang yang menjawab:
  1. Tenaga pengajar bimbel lebih struktural dan tergabung dalam suatu organisasi tertentu. Biasanya sitem pembayaran bimbel per jam atau borongan.
  2. Tenaga pengajar les lebih bersifat privat dan perorangan, begitu pula sistem pembayarannya.

Mari kita lebih ulas sedikit tentang  perbedaan antara bimbel dengan les privat[2].
  • Bimbel adalah suatu tempat yang dibuat khusus untuk membantu siswa dalam mendalami materi pelajaran sekolah.

Bimbel biasanya diperuntukkan bagi mereka yang membutuhkan pelajaran tambahan selain di sekolah. Materi yang disajikan di sebuah bimbel biasanya kepanjangan tangan dari materi yang didapat di sekolah. Bedanya, bimbel lebih menitik beratkan pada trik-trik mengerjakan soal pelajaran tertentu. Siswa yang masuk ke sebuah bimbel akan selalu disajikan materi pembahasan soal. Dia dibimbing mengerjakan soal dengan cepat. Bimbel cocok bagi siswa yang membutuhkan waktu tambahan di luar pelajaran sekolah dengan titik berat pada soal-soal. Bahasa yang lebih mudah, bimbel tidak memperdulikan proses materi, tapi bagaimana menyelesaikan persoalan.
  • Les privat adalah cara belajar one on one. Artinya, siswa dan pengajar berhadapan secara langsung dalam suatu pertemuan dengan mempelajari pelajaran tertentu.

Les privat bersifat pribadi dan ini merupakan kelebihan dari les privat. Siswa yang mengikuti les privat lebih merasa bebas berekspresi, menanyakan masalah, dan leluasa menerapkan ilmu yang ia pelajari karena ia berhadapan langsung dengan pengajar secara face to face.
Tapi jika dilihat dari lingkungan rumah saya, bimbel dengan les mempunyai sistem pengajaran yang sama. Saya beri contoh “les” pada adik saya. Kenapa saya memberi tanda kutip? Karena saya tidak menemukan adanya perbedaan tempat les adik saya belajar dengan bimbel. Adik saya belajar dirumah pengajarnya dengan teman-temannya yang lain dan biaya per bulannya pun bisa dikatakan cukup murah. Pengajarnya ada 3 orang, tapi tempat untuk belajar hanya ada di rumah seorang pengajarnya saja. Tiap hari dia diberi banyak soal untuk dipelajari, mulai dari soal-soal yang dipelajari di sekolah hingga di tempat les. Jelas jika bimbel dengan les bisa dikatakan sama oleh orang-orang sekitar. 
Jadi, bukankah wajar jika banyak orang banyak yang tidak mengetahui perbedaan bimbel dengan les privat?



[1] 2010. perbedaan bimbel dengan les? https://id.answers.yahoo.com/question/index?qid=20100825233203AATlja8, 11 Oktober 2015.
[2] 2011. Bimbel, Kursus dan Les Privat. http://smpmusasi.sch.id/bimbel-kursus-dan-les-privat.html/, 11 Oktober 2015.

1 komentar:

  1. ku pengen nikahin mereka ya allah..jagalah dia ya allah :( jaga dri perselingkuhan ya allah :* amiin :*

    BalasHapus